(",)

Rabu, 07 Januari 2015

#BicaraCirebon | bagian 6

Rencana masa depan | BicaraCirebon


“Nanti,  di kecamatan Pangenan akan ada pelabuhan Internasional” kata-kata darisalah seorang buyut ini selalu menghantui penduduk di kecamatan Pangenan, Cirebon Timur. (aslinya ga sedramatis itu sih). Namun bila ada proyek yang berhubungan dengan daerah pesisir pantai, penduduk sini selalu mengaitkannya dengan pelabuhan Internasional tersebut.

Menurut gue agak relavan juga sih, biar gue jelasin satu-satu :
  1. Cirebon Memiliki Jalan Nasional dan merupakan jalur paling penting di Indonesia.
  2. Cirebon amat sangat strategis, perbatasan antara jawa tengah dan jawa barat.
  3. Ada lokasi 1000 hektare yang amat luas dan cocok untuk pembangunan Pelabuhan ini, yang sekarang digunakan untuk lahan tambak garam.
  4. Mulai Menjamurnya Pabrik-pabrik di sepanjang jalan pantura. 2 tahun gue disini sudah terbangun 3 pabrik besar dalam 1 kecamatan ini saja.
  5. Mulai terjadi pemindahan alih pengadaan garam nasional menuju ke arah Impor garam dari india dll, ini gawat men.. petani garam disini bertahan dengan menjual garam ke pabrik-pabrik serta memonopoli perdagangan mereka sendiri, misal membeli ke petani 300/kg, nanti ditimbun dan dijual saat harga 600/kg. karna harga garam amat dinamis. Inilah salah satu cara mereka u/ bertahan dari garam.
  6. Petani Garam Mulai menjual sebagian lahannya ke orang-orang cina dsb.
  7. 2015 mulai masuk insvestor asing dan pasar bebas sudah tambah bebas.

Bukan hal yang mustahil lagi berarti akan terwujudnya pembangunan Pelabuhan Internasional, namun itu tergantung bagaimana penduduk sekitar menjaga tanah kelahirannya.

07012015 | ube | #BicaraCirebon 

Tidak ada komentar:

my facebook

Popular post

-.-